Minggu, 28 Agustus 2016

Buku Menjadi Pribadi Penuh Cinta

Judul Buku: Menjadi Pribadi Penuh Cinta, Kiat membentuk Karakter Muslim Idaman
Terjemahan : 70 Wahiyyatun fi Mahabbatin an-Nas wa Kasbi Waddihim
Penulis : Amir Syamakh
Penerjemah : Wahyudi
Penerbit : Insan Kamil
Cintailah Allah, dan seluruh makhlukNya akan mencintai anda
Saya sangat senang dengan sebuah hadits ini:
Sesungguhnya, jika Allah mencintai seorang hamba, Allah akan memanggil malaikat Jibril dan Allah akan berkata kepadanya, Sesungguhnya Aku mencintai si fulan, maka cintailah dia. Maka jibrilpun mencintainya. Kemudian malaikat jibril akan berseru di langit, sesungguhnya Allah mencintai si fulan, maka cintailah ia. Kemudian penduduk langit akan mencintainya, dan kemudian penduduk bumi pun akan mencintainya.
Sungguh kuat sekali pengaruh cinta Allah kepada seorang hamba, hingga penduduk langit dan bumi pun mencintai hamba tersebut.
Hadits lainnya :
Di antara doa nabi Daud adalah, Ya Allah, kami memohon cintamu dan cinta dari orang yang mencintaimu. Kami memohon agar dapat beramal yang dapat membawa kepada rasa cinta kepadamu. Ya Allah jadikanlah rasa cintaMu lebih aku cintai dari kecintaanku kepada diriku sendiri, dari cintaku kepada keluargaku dan dari dinginnya salju.
Salah satu pengaruh cinta seorang hamba kepada Tuhannya adalah bahwa cinta itu akan selalu ada meskipun ia telah meninggal dunia.
Pakaian takwa itu lebih baik
Pakaian ini dapat memberikan kewibawaan bagi pemakainya, dicintai banyak orang karena ketinggian akhlaknya.
Saling cinta syarat masuk surga
Hadiah awal dari cinta, saling memberi hadiah adalah perintah Rasulullah saw.
Bersikap dengan seimbang
Zuhudlah, mereka akan mencintai anda, sebagaimana yang disebutkan di dlaam hadits :
Perbuatan yang dapat mendatangkan kecintaan Allah kepadamu adalah jika engkau bersikap zuhud terhadap dunia. Sementara perbuatan yang membuat engkau dicintai manusia adalah, lihatlah harta dunia ini dan berikanlah kepada mereka.
Jauhilah maksiat
Jauhilah perbuatan keji, baik yang tampak maupun yang tersembunyi. Perbuatan ini dapat menyebabkan pelakunya memiliki berbagai macam penyakit jiwa, menghalangi rezekinya dan merubah sikap manusia lain kepadanya bahkan membencinya.


Mau bukunya, bisa beli di sini
Atau
Hubungi 081371662013

#enjoy reading

Tidak ada komentar:

Posting Komentar